Kamis, 21 November 2024

Elon Musk Tampil Gelap-Gelapan di Meeting B20 Bali

Elon Musk Tampil Gelap-Gelapan di Meeting B20 Bali

Penulis: Nisa Alfiani

TVRINews, Nusa Dua
CEO Tesla, Elon Musk hadir secara virtual dalam gelaran B20 Summit 2022 yang merupakan bagian dari KTT G20 Bali. Elon Musk menghadiri konferensi saat sedang mati lampu di rumahnya. Hal itu pun mengundang tawa para peserta B20 summit 2022.

“Maaf sedang mati lampu. Makanya saya terlihat seperti zombie di sebuah ruangan yang gelap,” kata Elon Musk dalam B20 Summit 2022, secara virtual, Senin (14/11/2022).

Sebagai informasi, Elon Musk mengisi sesi summit 1-on-1 dengan tema Navigating Future Disruption of Global Technological Innovation. Sesi tersebut dimoderatori oleh CEO dan President Bakrie & Brothers, Anindya Bakrie.

Baca Juga: Bertemu Joe Biden, Jokowi Berharap KTT G20 Beri Hasil Nyata untuk Ekonomi Global 

Tak hanya mengundang tawa para peserta B20, penampilan Elon Musk juga mencuri perhatian peserta yang hadir, terutama Anindya Bakrie. Lantaran, Elon Musk menggunakan batik.

"Terimakasih karena telah memakainya. Batik itu kami kirimkan dari 15.000 kilometer (km) jauhnya," ucap Anindya Bakrie saat menjadi moderator dalam diskusi bersama Elon Musk, di Bali, Senin (14/11/2022).

Anindya Bakrie menjelaskan kepada Elon Musk, bahwa Batik yang digunakan oleh Musk berasal dari sebuah desa kecil di Sulawesi Tengah. Dimana daerah tersebut merupakan penghasil nikel.

"Batik Bomba, batik yang anda gunakan berasal dari sebuah desa kecil di Sulawesi Tengah. Ini tempat di mana anda akan menemukan banyak nikel, jadi mungkin anda ingin mengunjunginya," ujar Anindya.

Baca Juga: KTT G20, Presiden Jokowi Resmi Luncurkan Dana Pandemi

Elon Musk mengungkapkan alasannya tidak hadir dalam B20 karena banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Sehingga dia tidak bisa hadir langsung ke Bali.

"Itu luar biasa. Tapi, Anda tahu beban kerja saya baru-baru ini meningkat cukup banyak. Maksudnya, saya memiliki terlalu banyak pekerjaan di sini," tutur Elon Musk.

Anda dapat menterjemahkan, menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).

Sumber: TVRI